Integrated Transport Resource Catalog

Pepustakaan Pusat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia

Title
PENANGANAN PETI KEMAS IMPOR DI DEPO PT GREATING FORTUNE LOGISTIK
Collection Location
Repository PIP Semarang
Edition
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s)
GILANG, EKO ARDIANTO
Subject(s)
Skripsi
TALK
Classification
Series Title
GMD
Electronic Resource
Language
Publisher
Publishing Year
2024
Publishing Place
Collation
Abstract/Notes
ABSTRAKSI
Ardianto, Gilang Eko. 2024. “Penanganan Peti Kemas Impor di Depo PT
Greating
Fortune Logistik”. Skripsi. Program Diploma IV, Program
Studi TALK, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I : Dr.
Nur Rohmah, SE.,
M.M., Pembimbing II : Indira Ari Putri
S.ST.Pel.MT.
Depo adalah tempat peti kemas yang akan dimasukkan ke dalam kapal atau
telah dibongkar dari kapal. Penumpukan peti kemas di depo (tier) dapat dilakukan
antara dua sampai lima tingkat. Pada saat peti kemas masuk depo setelah
dipergunakan untuk kegiatan impor seringkali terjadi kerusakan yang memerlukan
perhatian serius. Masalah ini mengakibatkan peti kemas harus diperbaiki terlebih
dahulu sebelum digunakan kembali, perbaikan peti kemas membutuhkan waktu dan
biaya. Surveyor peti kemas memiliki peran penting dalam mengamati dan
mengevaluasi setiap tingkat kerusakan yang terjadi pada peti kemas. Tujuan dari
penelitian ini untuk menjelaskan proses penanganan peti kemas impor dan
mengetahui upaya yang dilakukan agar peti kemas impor siap digunakan kembali.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan
menggunakan teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan
dokumentasi. Keabsahan data menggunakan dengan cara triangulasi sumber,
triangulasi teknik dan triangulasi waktu. Analisis data menggunakan Miles dan
Huberman.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penanganan peti kemas impor di
depo PT Greating Fortune Logistik pada alur masuk peti kemas impor di depo PT
Greating Fortune logisik yaitu kedatangan peti kemas impor di depo, proses input
data, proses survei peti kemas impor di depo, proses pencucian peti kemas impor,
dan peletakan peti kemas impor. Pada saat alur keluar peti kemas impor di depo PT
Greating Fortune logisik yaitu pemuatan input data dari pihak pelayaran,
pembayaran lift on, dan survei peti kemas impor di depo. Upaya yang dilakukan
peti kemas impor mengalami kerusakan agar siap digunakan kembali yaitu
pemuatan dokumen repaired, pembayaran biaya dan proses perbaikan,
pembersihan peti kemas, pembaruan dokumen peti kemas, dan peti kemas impor
siap digunakan kembali. Untuk itu PT Greating Fortune Logistik sebaiknya lebih
meningkatkan dalam pelayanan baik pada peti kemas impor, sistem serta
melakukan maintenance peti kemas impor serta melakukan sosialisasi kepada staf
pegawai untuk meningkatkan kinerja pada penanganan peti kemas impor.
Specific Detail Info
//repository.pip-semarang.ac.id/5775/