Integrated Transport Resource Catalog

Pepustakaan Pusat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia

Title
UPAYA MENCEGAH TERJADINYA DEMURRAGE DALAM KEGIATAN BONGKAR MUAT BATUBARA DI PERAIRAN SUNGAI MUARA GEMBONG BEKASI
Collection Location
Repository PIP Semarang
Edition
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s)
FEBRIYAN, RAFIF ZAIN
Subject(s)
TALK
Classification
Series Title
GMD
Electronic Resource
Language
Publisher
Publishing Year
2024
Publishing Place
Collation
Abstract/Notes
ABSTRAKSI
Febriyan, Rafif Zain, 2022, 551811316708, “Upaya Mencegah Terjadinya
Demurrage Dalam Kegiatan Bongkar Muat Batubara di Perairan Sungai
Muara Gembong Bekasi”, Skripsi. Program Diploma IV, Program Studi
Tatalaksana Angkutan Laut dan Kepelabuhan, Politeknik Ilmu Pelayaran
Semarang, Pembimbing I : Sri Purwantini, SE, S.Pd, MM., Pembimbing II :
Dr. Andy Wahyu Hermanto, ST, MT.
Terjadinya demurrage dalam kegiatan bongkar muat batubara di Perairan
Sungai Muara Gembong Bekasi mengakibatkan perusahaan mengalami kerugian
yang sangat besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab
demurrage dalam kegiatan bongkar muat di Perairan Sugai Muara Gembong
Bekasi, dampak akibat demurrage, dan mengetahui bagaimana upaya mencegah
terjadinya demurrage dalam kegiatan bongkar muat batubara di Perairan Sungai
Muara Gembong Bekasi.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif.
Metode pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara,
dokumentasi dan studi pustaka dan kemudian data dianalisis dengan analisis data
kualitatif.
Berdasarkan hasil data telah diperoleh menunjukan bahwa faktor penyebab
terjadinya demurrage dalam kegiatan bongkar muat batubara di Perairan Sungai
Muara Gembong Bekasi yaitu terdapatnya kerusakan alat bongkar muat, kondisi
cuaca buruk saat pelaksanaan kegiatan bongkar muat, dan terdapat sertifikat kapal
expired yang menghambat pengurusan dokumen. Dampak akibat demurrage
dalam kegiatan bongkar muat batubara di Perairan Sungai Muara Gembong
Bekasi perusahaan mengalami kerugian yang sangat besar sehingga arus kas
operasional tidak stabil. Upaya dalam menangani demurrage yang terjadi dalam
kegiatan bongkar muat batubara perusahaan melakukan himbauan terhadap crew
FC. Ratu Giok 6 untuk mengecek peralatan bongkar muat sebelum melakukan
kegiatan bongkar muat, menyediakan suku cadang alat bongkar muat,
berkoordinasi dengan pihak pemilik kapal untuk mendapat kelonggaran waktu
bongkar muat saat kondisi cuaca buruk, dan menekan kepada karyawan yang
bertugas dalam pengurusan dokumen agar bekerja dengan maksimal.
Specific Detail Info
//repository.pip-semarang.ac.id/4308/