Integrated Transport Resource Catalog

Pepustakaan Pusat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia

Title
PERBEDAAN PROSEDUR PENCEGAHAN PENULARAN COVID-19 TERHADAP PROSES PEREKRUTAN KRU KAPAL OLEH DEPARTEMEN PENGAWAKAN DI PT. SAMUDERA INDONESIA SHIP MANAGEMENT
Collection Location
Repository PIP Semarang
Edition
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s)
ANGGRAENI, DARA SAFIRA
Subject(s)
TALK
Classification
Series Title
GMD
Electronic Resource
Language
Publisher
Publishing Year
2024
Publishing Place
Collation
Abstract/Notes
ABSTRAKSI
Anggraeni, Dara Safira. 2022 “Perbedaan Prosedur Pencegahan Penularan
Covid-19 Terhadap Proses Perekrutan Kru Kapal Oleh Departemen
Pengawakan PT. Samudera Indonesia Ship Management”. Skripsi.
Program Diploma IV, Program Studi Tatalaksana Angkutan Laut dan
Kepelabuhan, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang. Pembimbing I: Okvita
Wahyuni, S.ST., M.M. dan Pembimbing II: Capt. Karolus Geleuk Sengadji,
M.M.
Perekutan kru kapal merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh
perusahaan crew manning agency yang bertugas menyediakan kru kapal yang
berkompeten untuk ditempatkan di kapal. Adanya pandemi Covid-19 yang terjadi
di Indonesia menjadi alasan penulis untuk mengetahui kelancaran dalam proses
perekrutan kru kapal di PT. Samudera Indonesia Ship Management.
Pada penelitian ini membahas mengenai prosedur perekrutan kru kapal di
masa pandemi Covid-19 disertai kendala yang dihadapi oleh PT. Samudera
Indonesia Ship Management dan upaya yang dilakukan perusahaan dalam
mengatasi kendala tersebut dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif
Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan
dokumentasi.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa proses perekrutan kru kapal
di PT. Samudera Indonesia Ship Management telah sesuai dengan prosedur pada
masa pandemi Covid-19, namun jika terdapat kru kapal yang terpapar Covid-19
atau positif pada hasil pemeriksaan tes PCR, perusahaan melakukan upaya untuk
mengatasi kendala yang timbul dengan cara melakukan pembiasaan terhadap situasi
pandemi dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dan melakukan rekrut calon
kru kapal sebagai pengganti kru kapal yang terinfeksi Covid-19. Saran penulis
berikan kepada semua calon kru kapal dan karyawan agar menerapkan protokol
kesehatan sebagai kebiasaan baru serta menambah jumlah calon kru kapal sesuai
jabatan yang diperlukan sebagai antisipasi apabila terdapat calon kru kapal yang
akan diberangkatkan terinfeksi Covid-19.
Specific Detail Info
//repository.pip-semarang.ac.id/4199/