Integrated Transport Resource Catalog

Pepustakaan Pusat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia

Title
ANALISA KERUSAKAN PLUNGER BARREL TERHADAP KERJA PRESSURE FUEL OIL INJECTION PUMP PADA GENERATOR DI MT.VIJAYANTI
Collection Location
Repository PIP Semarang
Edition
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s)
CAKRA, BASKARA
Subject(s)
Teknika
Skripsi
Classification
Series Title
GMD
Electronic Resource
Language
Publisher
Publishing Year
2024
Publishing Place
Collation
Abstract/Notes
INTISARI
Cakra Baskara, 2021, NIT: 531611206079 T, “Analisa Kerusakan Plunger Barrel Terhadap Kerja Presure Fuel Oil Injection Pump Pada Generator di MT.Vijayanti” Skripsi Program Studi Teknika, Program Diploma IV, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Nasri, M.T.,M.Mar.E. Pembimbing II: Kresno Yuntoro, S.ST,M.M.
Diesel Generator merupakan pesawat bantu yang berfungsi sebagai pembangkit listrik diatas kapal yang mengubah energi potensial panas menjadi energi mekanik melalui proses pembakaran dari bahan bakar yang dipompa dengan tekanan tinggi oleh pressure fuel oil injection pump kemudian menuju ruang bakar untuk terbentuknya energi potensial panas sehingga menggerakan shaft generator yang menghasilkan putaran tinggi dengan menggunakan induksi elektromagnetik. Penelitian ini didasarkan pada pengalaman penulis pada saat kapal berlayar dari Tanjung Gerem, Merak menuju Bitung, Manado yaitu terjadinya masalah pada diesel generator karena kerusakan plunger barrel. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui penyebab kerusakan plunger barrel terhadap kerja pressure fuel oil injection pump pada generator di MT.Vijayanti.
Metode penelitian dalam skripsi ini adalah kualitatif. Sumber data diambil dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan melalui hasil wawancara, observasi, dokumentasi dan studi pustaka dengan menggunakan teknik analisis FTA dan USG
Berdasarkan hasil penelitian bahwa penyebab utama kerusakan plunger barrel terhadap kerja pressure fuel oil injection pump pada generator di MT.Vijayanti adalah fo purifier yang tidak bekerja, dan dampak yang diakibatkan adalah fuel oil injection pump kotor menimbulkan kerusakan pada plunger barrel, upaya yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan adalah memperbaiki dan membersihkan fo purifer supaya bekerja dengan normal.
Specific Detail Info
//repository.pip-semarang.ac.id/3221/