Intisari-Tujuan penelitian ini adalah untuk membahas halhal yang menyebabkan berkurangnya daya muat kapal
kontainer dan upaya pencegahan patahnya wing ponton di
MV. Pulau Hoki. Latar belakang permasalahan ketika
kapal harus mengangkut kontainer dengan kapasitas yang
maksimal, namun harus terjadi pengurangan daya muat
kapal yang diakibatkan dari patahnya wing ponton.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah
metode deskriptif kualitatif yang menghasilkan data
langsung dari tempat penelitian serta berdasarkan faktafakta yang telah dialami oleh peneliti di atas kapal. Dalam
hal ini mengumpulkan data berupa pendekatan terhadap
obyek melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Dengan adanya kerusakan pada wing ponton yang
patah, maka akan mengurangi daya muat kapal. Upaya
yang dilakukan untuk mencegah patahnya wing ponton
adalah dengan perawatan yang baik pada bagian wing
ponton, menambahkan pelat baja ke bagian wing ponton
yang sudah mulai bengkok, melakukan Docking kapal
untuk penggantian wing ponton yang baru pada wing
ponton yang sudah tidak layak kondisinya.