Integrated Transport Resource Catalog

Pepustakaan Pusat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia

Title
ANALISIS JASA KEAGENAN MT. SUCCESS ENERGY XXXII DENGAN SISTEM INAPORTNET DAN VESSEL MANAGEMENT SYSTEM (VMS) DI PT. ADI BAHARI NUANSA
Collection Location
Repository PIP Semarang
Edition
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s)
DESY, SAKINATU SYIFA
Subject(s)
TALK
Classification
Series Title
GMD
Electronic Resource
Language
Publisher
Publishing Year
2024
Publishing Place
Collation
Abstract/Notes
ABSTRAK
Desy Sakinatu Syifa, 52155856, 2019, “Analisis Jasa Keagenan MT. Success
Energy dengan Sistem Inaportnet dan Vessel Management System (VMS) di
PT. Adi Bahari Nuansa”. Skripsi Program Studi Ketatalaksanaan Angkutan
Laut Dan Kepelabuhanan Program Diploma IV Politeknik Ilmu Pelayaran
Semarang. Pebimbing: (1) Nur Rohmah, S.E., M.M., (2) Purwantono, S.Pi.,
M.Pd.
Inaportnet adalah portal elektronik yang terbuka dan netral guna
memfasilitasi pertukaran data informasi layanan kepelabuhanan secara cepat, aman,
netral, dan mudah. Sistem layanan online inaportnet menghubungkan berbagai
sistem pelayanan pendukung kegiatan operasional kapal di pelabuhan PT. Pelindo
II (Persero) Cabang Banten, Salah satu penerepannya yaitu pada sistem Vessel
Management System (VMS). Dalam penerapannya Sumber Daya Manusia (SDM)
di PT. Adi Bahari Nuansa belum terbiasa menggunakan sistem ini sehingga pada
waktu kedatangan atau Estimate Time Arrival (ETA) kapal mengalami perubahan
maka harus dilakukan perubahan-perubahan waktu dalam Permohonan Pelayanan
Kapal dan Barang (PPKB) pada sistem Vessel Management System (VMS).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alur pelaksanaan jasa keagenan dengan
sistem inaportnet dan Vessel Management System (VMS), dokumen yang
menyertai jasa keagenan dengan sistem inaportnet dan Vessel Management System
(VMS), dan kendala yang terjadi pada pelayanan jasa keagenan dengan
menggunakan sistem inaportnet dan Vessel Management System (VMS).
Penelitian ini menggunakan metode penelitan deskriptif kualitatif, dimana
penelitian merupakan data faktual serta menggunakan cara sistematis sehingga
dapat dipertanggungjawabkan. Metode pengumpulan data pada penelitian ini
berupa studi pustaka, dokumentasi, obsevasi dan wawancara.
Pelaksanaan alur jasa keagenan dengan sistem inaportnet dan Vessel
Management System (VMS) oleh PT. Adi Bahari Nuansa dianggap rumit oleh
sebagian Staf Operasional PT. Adi Bahari Nuansa. Dokumen yang menyertai
kegiatan jasa keagenan dengan sistem inaportnet dan Vessel Management System
(VMS) berupa surat penunjukan keagenan dari Principal, dokumen kapal, serta
dokumen lain yang dikeluarkan selama pelaksanaan keagenan dengan sistem
inaportnet dan Vessel Management System (VMS), seperti Surat Persetujuan
Masuk (SPM), Laporan Kedatangan dan keberangkatan Kapal (LK3), Surat
Persetujuan Berlayar (SPB), Rencana Penambatan Kapal dan Rencana Operasi
(RPK-OP) dan Permintaan Pelayanan Kapal dan Barang (PPKB) . Kendala dalam
pelayanan jasa keagenen dengan sistem inaportnet dan Vessel Management
System (VMS) yaitu keterlambatan pengiriman dokumen kapal sehingga
menghambat seluruh proses kegiatan keagenan dengan menggunakan sistem
inaportnet dan Vessel Management System (VMS). Selain itu pembuatan
billing pembayaran uang rambu, dan uang Vessel Trafic System (VTS) belum bisa
menggunakan sistem inaportnet membuat pelaksanaan pelayanan jasa keagenan
tidak berjalan dengan efektif dan optimal.










ABSTRACT
Desy Sakinatu Syifa, 52155856, 2019, “Analysis of Agent Service MT. Success
Energy XXXII by Inaportnet and Vessel Management System (VMS) in PT.
Adi Bahari Nuansa”. Minithesis Port an Shipping Department, Semarang
Merchant Marine Polythechnic. Supervisor: (1) Nur Rohmah, S.E., M.M.,
(2) Purwantono, S.Pi., M.Pd.
Inaportnet is electronic portal that opened and neutral in order to give
facilities in excange shipping information service data with fast, secure, neutral,
and easy. Inaportnet system connecting various service system which supporting
vessel operational activity in PT. Pelindo II Cabang Banten Port. One of them is
Vessel Management System (VMS). The implementation by human resource of PT.
Adi Bahari Nuansa not familiar to using this system yet when Estimate Time Arival
(ETA) vessel was change and must make a changes the time for Ship Service Letter
and Goods (PPKB) on Vessel Management System (VMS). This research intend to
know the agency sevice flow by inaportnet and Vessel Managemetn System (VMS),
document that attached, and the obstacle of agent service by inaportnet and Vessel
Management System (VMS).
This research using descriptive kualitative methode where the research is
factual data and using systematic way that can be accounted. This research using
literatur review, documentation, observation and interview for collect the data.
Rute implementation service agency with inaportnet and Vessel
Management system (VMS) by PT. Adi Bahari Nuansa must be running for half of
operational staff PT. Adi Bahari Nuansa in their opinion it still complex in its
charge. Document which is accompany service agency with inaportnet and Vessel
Management system (VMS) is agency appointment from principal, document of
vessel, and document which is released during agency implementation with
inaportnet and Vessel Management System (VMS) as Entry Permited Letter,
Arrival and Departure Ship Report, Sailing Permited Letter, Ship Berthing Plan
and Operation Planing and Vessel and Goods Services Requested. There are some
of obstacle exist in service agency with inaportnet and Vessel Management System
(VMS) whisch is lateness sending vessel’s document with result that obstruct all of
the process agency activity using inaportnet and Vessel Management System
(VMS). Furthermore making of the billing bearthing payment and money of Vessel
Trafic System (VTS) have not using inaportnet system that making implementation
of agency service can not running with effective and optimal.
Specific Detail Info
//repository.pip-semarang.ac.id/2099/