Kandas sering terjadi di alur pelayaran sempit, tidak hanya saat berolah gerak, namun kandas dapat terjadi pada saat kapal sedang berlabuh jangkar, seperti yang dialami oleh MT. Pungut. Permasalahan dalam penelitian ini yaitu peneliti ingin mengetahui penyebab kapal kandas dan upaya untuk menghindari hal tersebut. Penyebab-penyebab kandas diolah dengan menggunakan IFAS dan EFAS lalu dianalisis dengan menggunakan metode SWOT analisis. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penyebab MT. Pungut kandas saat berlabuh jangkar di Sungai Gerong adalah pendangkalan perairan yang tidak terdeteksi secara pasti pada koreksi peta. Tindakan yang dilakukan saat kandas yaitu memantau kedalaman air, mesin dalam keadaan stand by, meminta bantuan kepada pihak otoritas pelabuhan untuk membantu membebaskan kapal dari kandas dan mengoreksi peta serta pasang surut wilayah tersebut.