ABSTRAKSI
Sulistiono, 2018. NIT: 51145169 N, “Optimalisasi Perawatan Alat Bongkar Muat
Guna Menunjang Proses Bongkar Muat di MV. DK 01”. Program Studi
Nautika, Program Diploma IV, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang,
Pembimbing I: Capt. Eko Murdiyanto, M.Pd., M.Mar. dan Pembimbing
II: H. Sumarno, P.S., MM., M.Mar.E.
Perawatan alat bongkar muat merupakan kegiatan yang sangat penting
dilakukan diatas kapal, hal ini dikarenakan proses bongkar muat dipelabuhan
sangat tergantung pada keadaan alat bongkar muat kapal. Apabila alat bongkar
muat dapat berfungsi dengan baik maka kegiatan bongkar muat akan berjalan
dengan lancar, akan tetapi apabila alat bongkar muat bermasalah maka akan
mengganggu kegiatan bongkar muat dipelabuhan, untuk itu perawatan alat
bongkar muat diatas kapal harus dilaksanakan dengan optimal.
Dalam skripsi ini, peneliti melaksanakan pengamatan secara langsung
terhadap proses perawatan alat bongkar muat diatas kapal MV. DK 01, dan
kegiatan perawatan alat bongkar muat diatas kapal tidak optimal. Untuk
menganalisa terjadinya permasalahan ini, peneliti menggunakan 2 metode teknik
analisa data yaitu Fishbone Analysis, dan Fault Tree Analysis. Metode Fishbone
Analysis peneliti gunakan untuk menganalisa faktor-faktor yang dapat
menyebabkan kurang optimalnya perawatan alat bongkar muat diatas kapal, dan
metode Fault Tree Analysis (FTA) peneliti gunakan untuk menentukan akar
penyebab permasalahan dengan menganalisa kembali faktor-faktor penyebab
permasalahan yang sudah didapat dari metode Fishbone Analysis sehingga
nantinya akan didapat solusi yang harus dilakukan untuk mengoptimalkan
perawatan alat bongkar muat diatas kapal MV. DK 01.
Dengan melaksanakan upaya-upaya tersebut, diharapkan kegiatan
perawatan alat bongkar muat diatas kapal MV. DK 01 dapat berjalan dengan baik
dan kegiatan bongkar muat dapat berjalan dengan lancar.
Kata kunci :Perawatan, Alat bongkar muat, Fishbone Analysis, Fault Tree Analysis.