Integrated Transport Resource Catalog

Pepustakaan Pusat Kementerian Perhubungan Republik Indonesia

Title
UPAYA PEMAHAMAN KRU KAPAL MENGENAI CARA PENGOPERASIAN PERALATAN DARURAT PADA SAAT LATIHAN KEBAKARAN DI KAPAL MV. HANJIN CHIBA
Collection Location
Repository PIP Semarang
Edition
Call Number
ISBN/ISSN
Author(s)
SANDI, WIGUNA
Subject(s)
Nautika
Skripsi
Classification
Series Title
GMD
Electronic Resource
Language
Publisher
Publishing Year
2024
Publishing Place
Collation
Abstract/Notes
Sandi Wiguna, 2017, NIT: 50134762.N, “Upaya Pemahaman Kru Kapal Mengenai Cara Pengoperasian Peralatan Darurat pada saat Latihan Kebakaran di Kapal MV. Hanjin Chiba”, skripsi Program StudiNautika, Program Diploma IV, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Capt. Samsul Huda, MM, M.Mar.,Pembimbing II: Ir.FitriKensiwi, M.Pd

Latihan di atas kapal bertujuan untuk meningkatkan kemampuan awak kapal dalam menghadapi keadaan darurat yang bias saja terjadi di atas kapal dan dapat menimpa siapa saja yang berada di atas kapal. Salah satu latihan di atas kapal yang penting dan membutuhkan banyak perhatian adalah latihan kebakaran. Berdasarkan fakta tersebut penulis tertarik untuk membua skripsi dengan judul “Upaya Pemahaman kru kapal mengenai cara pengoperasian peralatan darurat pada saat latihan kebakaran di kapal MV. Hanjin Chiba”. Permasalahan yang penulis angkat yaitu cara untuk meningkatkan pemahaman awak kapal dalam mengoperasikan emergency equipment dengan baik dan benar, seperti cara pengeoperasian emergency firepump dan emergency generator. Sesuai dengan permasalahan yang dihadapi muncul jawaban sementara, yaitu : belum maksimalnya pelaksanaan latihan yang dilaksanakan di atas kapal. Dalam skripsi ini, metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif yaitu dengan mengamati kegiatan yang ada dan metode wawancara dengan mengadakan wawancara secara langsung kepada awak kapal. Berdasarkan analisa yang telah dilakukan, ada beberapa hal yang perlu untuk ditingkatkan, diantaranya :metode familirisasi yang belum maksimal, kurangnya pengawasan dari perwira senior, serta ketersediaan materi yang dapat menunjang kemampuan awak kapal dalam memahami cara pengoperasian emergency firepump dan emergency generator yang sulit di jangkau. Dari hasil analisis tersebut, dapat disimpulkan bahwa dengan meningkatkan pengawasan dan metode pelaksanaan latihan yang baik akan meningkatkan kemampuan awak kapal dalam mengoperasikan emergency firepump dan emergency generator sehingga apabila terjadi keadaan darurat di atas kapaldapat di atasi dengan cepat dan tepat.



Kata Kunci : Latihan, darurat, dan peralatan
Specific Detail Info
//repository.pip-semarang.ac.id/216/