Pedoman adalah alat navigasi yang berfungsi untuk menetapkan arah di laut, yaitu arah kemana kapal harus berlayar, dan arah benda-benda di luar kapal terhadap kapal kita berada, misalnya arah suatu suar, tanjung, pulau dan sebagainya yang kita baring untuk menentukan posisi kapal dari waktu ke waktu.Buku ini di susun berdasarkan buku-buku panduan yang telah ada sebelumnya dengan judul lain misalnya "Pasawat Navigasi" oleh M. Pardi, "Menimbal Pedoman" oleh Capt. H.R. Soebekti, "Navigasi Elektronika" oleh R. P. Soemarto, "Ilmu Pelayaran Elektronik" oleh Capt. Arso Martopo, dan referensi lain sesuai dengan rekomendasi IMO sebagaimana tertuang dalam IMO Model Course 7.01 dan 7.03 yang telah di revisi sehingga sesuai dengan STCW 1978 amandemen 2010, serta beberapa materi dari buku "American Practical Navigator" oleh Nathaniel Bowdith (Pub No. 9 edisi tahun2002)