Studi Efektivitas Dan Efisiensi Perijinan Di Bidang Transportasi Laut : Laporan Akhir
Item
Studi Efektivitas Dan Efisiensi Perijinan Di Bidang Transportasi Laut : Laporan Akhir
-
Title
-
Studi Efektivitas Dan Efisiensi Perijinan Di Bidang Transportasi Laut : Laporan Akhir
-
Abstract
-
Dalam rangka meningkatkan pelayanan jasa pelayaran, salah satunya berfokus pada pelayanan perizinan di bidang transportasi laut yang berhubungan dengan kepentingan masyarakat/stake holder pelayaran. Berbagai jenis dan bentuk pelayanan perizinan diberikan unit kerja pemerintah dalam hal ini Kementerian Perhubungan, namun masih dirasakan belum efektip dan efisien dalam pelaksanaannya. Oleh karena itu pengukuran kualitas pelayanan perizinan menjadi penting untuk mengevaluasi kinerja pelayanan yang telah dilakukan oleh unit kerja pemerintah di pusat dan daerah. Kegiatan Gugus Tugas Kementerian Perhubungan yang telah melakukan Simplifikasi Pengurusan Perizinan Transportasi Tahun 2010 perlu ditindaklanjuti melalui studi ini, untuk mengetahui apakah yang dihasilkan sudah menggambarkan efektivitas dan efisiensi proses pengurusan perizinan transportasi laut yang dapat memberikan suatu perubahan bagi semua pihak khususnya para pengguna jasa transportasi laut. Melalui pendekatan Focus Group Discussion (FGD) dan Brainstorming dan pendekatan Benchmarking dengan para respon manajemen pengguna jasa, pakar ahli dibidang transportasi laut. Diharapkan dapat menjawab kondisi eksisting pelayanan perizinan transportasi laut, dan menjadi upaya untuk memperbaiki kinerja pelayanan perizinan yang diberikan oleh pemerintah kepada masyarakat/stake holder pelayaran. Secara operasional, studi ini akan dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif untuk menganalisis berbagai fenomena yang terjadi dalam proses pengurusan pelayanan perizinan yang berpatok pada hasil Gugus Tugas Kementerian Perhubungan. Hasil akhir studi ini menghasilkan penilaian faktor permasalahan perizinan transportasi laut, tanggapan terhadap 69 pengurusan perizinan transportasi laut hasil Gugus Tugas Kementerian Perhubungan. Studi ini melalui tahapan pelaksanaan awal, interim, draft final dan final.
-
keywords
-
sea transportation licensing
-
Publisher
-
Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan
-
Eselon 1
-
Kementerian Perhubungan
-
Eselon 3
-
Pusat Penelitian dan Pengembangan Perhubungan Laut, Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan
-
Creator
-
PT. Indo Desain Nusantara
-
Table Of Contents
-
BAB 1
A. Latar Belakang
B. Rumusan Masalah
C. Maksud dan Tujuan Studi
D. Kegunaan Studi
E. Ruang Lingkup Studi
F. Sistematikan Studi
BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA
A. Kajian Teoritis Dan Konsep
B. Kajian Sebelumnya
C. Kerangka Pemikiran
D. Definisi Dan Istilah
BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN
A. Rancangan Design Riset
B. Lokasi Waktu Penelitian/Survei
C. Populasi dan Sampel
D. Metode Dan Teknik Pengumpulan Data
F. Variabel, Definisi Operasional, Indikator, Klasifikasi G. Teknik Pengolahan Dan Analisis Data
BAB 4 DATA DAN INFORMASI
A. Perizinan Transportasi Laut
B. Permasalahan Perizinan Transportasi Laut
BAB 5 PENUTUP
BAB V ANALISIS DAN PEMBAHASAN
A. Efektivitas dan Efisiensi Perizinan Transportasi Laut B. Pelayanan Perizinan Tranportasi Laut
-
Language
-
Bahasa Indonesia
-
location
-
Jakarta, Surabaya, Makassar, Medan, Balikpapan dan Bitung
-
Waktu pelaksanaan studi
-
Januari - Agustus 2011
-
Waktu laporan diterbitkan
-
November 2011